Memahami Roblox untuk Anak

Trus, bagaimana melakukan kontrol?

Tentu saja, peran orang tua diperlukan dengan cara mema ami objek yang disenangi oleh anak-anaknya. Roblox dengan berbagai kelebihan dan kekurangan suka atau tidak suka sudah menjadi bagian dari keseharian anak-anak kita.

Orangtua harus memberi pengertian dan mengarahkan batasan yang diperbolehkan dan yang tidak diijinkan. Menjelaskan tentang nominal yang harus di bayar terhadap item-item yang ingin dimiliki oleh anak. Atau jika diperbolehkan memiliki Robux. perlu diberikan batasan terhadap maksimal jumlah Robux yang boleh dibeli. Selain itu juga memberi batasan terhadap durasi bermain. Jangan sampai anak terlena dengan dunia virtual kemudian lupa untuk bersosiali sasi di dunia nyata.

Saat mereka mencari konten gaming di Youube, orangtua juga perlu mengawasi konten yang dilihatnya karena seringkali Youtuber-Youtuber yang sudah dewasa seringkali menggunakan kata-kata yang perlu dijelaskan maknanya terlebih dulu. Jika tidak, anak dengan mudah dapat meniru kata-kata tersebut meskipun seringkali anak tidak paham arti kata-kata yang ditirukan.

Anak-anak juga pedu diedukasi terkait jaringan internal yang bisa up and down setiap saat. Apabila koneksi internal sedang terganggu atau tidak stabil, berikan pilihan untuk berhenti karena selain permainan menjadi tidak nyaman, kemungkinan kekalahan dalam permainan juga besar.

Ada baiknya kita sebagai orang tua mulai mengarahkan anak tidak saja menjadi player di Roblox, namun juga mulai menjadi pengembang game. Sehingga anak juga belajar menerapkan logikanya ke dalam game. Tentunya ada kebanggaan tersendiri jika anak bisa membuat dan memainkan game yang dia ciptakan sendiri. Apalagi saat ini sudah mulai banyak program untuk pembuatan game yang mudah bagi anak-anak.

Agus Cahyo Nugroho, S.Kom, M.T