MoU “Smart Farming” SMK Nusaputera 1 dengan Prodi Sistem Informasi Fakultas Ilmu Komputer

SMK Nusaputera 1 menandatangani MoU kerjasama dengan Prodi Sistem Informasi Fakultas Ilmu Komputer UNIKA Soegijapranata (8/7/22) di SMK Nusaputera 1. Hadir dlm acara tersebut dekan Fakultas Ilmu Komputer Bp Bernardinus Harnadi beserta para dosen prodi SI yg diterima langsung oleh Kasek SMK 1 Ibu Nining Tri Palupi, beserta tim struktural, didampingi Humas Nusaputera.

Moment ini sbg tindaklanjut dari pertemuan-pertemuan sebelumnya, dimana SMK Nusaputera 1 dan Prodi SI UNIKA akan berkolaborasi dalam mengembangkan Smart Farming. Program yg akan diimplementasikan dalam waktu dekat ini, menjadi supporting keunggulan sekolah Nusaputera yaitu Kewirausahaan yang satu diantaranya mengelola Urban Farming.

Di sisi lain sebagai SMK yg berbasis IT tentu sangat tepat jika dalam pengelolaan Urban Farming didekatkan dengan teknologi.

Gayung pun bersambut, manakala UNIKA Soegijapranata ikut hadir sebegai Perguruan Tinggi yang memiliki fakultas berbasis IT yg sudah tidak diragukan lagi. Diharapkan ke depan bukan hanya urban Farming yang menjadi point kolaborasi akan tetapi terus dikembangkan terapan-terapan IoT yang lain. Sehingga para siswa dan mahasiswa yang terlibat dalam project ini memiliki experience terapan yang dampaknya dapat langsung dirasakan oleh kedua belah pihak.

Semoga inovasi yang akan terus dikembangkan melalui ide-ide kreatif yang digulirkan dapat menjadi project yang sustainable dalam mewujudkan kurikulum merdeka dan kampus merdeka yang digulirkan Kemendikbudristek.

sumber: https://nusaputera.sch.id/2022/06/10/mou-smart-farming-smk-nusaputera-1-dengan-fakultas-ilmu-komputer-unika-soegijapranata/

Facebook
Twitter
Email
LinkedIn
Telegram

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *